kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   6.000   0,39%
  • USD/IDR 16.200   -65,00   -0,40%
  • IDX 7.080   -2,93   -0,04%
  • KOMPAS100 1.048   -3,07   -0,29%
  • LQ45 822   1,36   0,17%
  • ISSI 211   -2,01   -0,94%
  • IDX30 422   2,45   0,58%
  • IDXHIDIV20 505   4,21   0,84%
  • IDX80 120   -0,32   -0,26%
  • IDXV30 123   -1,69   -1,35%
  • IDXQ30 140   1,02   0,74%

Jelang deadline, bank gencar cari tambahan modal


Rabu, 18 November 2020 / 08:40 WIB
Jelang deadline, bank gencar cari tambahan modal

Reporter: Anggar Septiadi | Editor: Tendi Mahadi

Tambahan modal keduanya berasal dari para pemegang sahamnya masing-masing yaitu para  pemerintah provinsi daerah. Bank Banten menerima tambahan modal Rp 1,55 triliun dari Pemprov Banten. Sedangkan modal inti Bank Lampung sampai September tercatat senilai Rp 1,04 triliun. 

“Terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Lampung serta Kabupaten & Kota se-Provinsi Lampung atas dukungannya sehingga Bank Lampung telah menjadi BUKU 2 pada 4 November 2020,” terang Bank Lampung dalam lama resminya. 

Sementara di segmen bank syariah tercatat ada tiga bank yang modal intinya masih di bawah Rp 1 triliun. Mereka adalah PT Bank Bukopin Syariah dengan modal inti Rp 706 miliar, PT Bank Victoria Syariah bermodal inti Rp 228 miliar, dan PT Bank Net Syariah yang punya modal inti Rp 651 miliar. 

Baca Juga: BRI Syariah telah implementasikan QRIS kepada 3.411 merchant

PT Bank Bukopin Tbk (BBKP), induk Bank Bukopin Syariah kini juga tengah menyiapkan setoran modal agar dapat memenuhi ketentuan modal minimum tersebut. “Sebagai pemegang saham Bukopin Syariah, kami telah menyiapkan dana agar modal mencapai Rp 1 triliun hingga akhir tahun ini. (Dana) dari Bank Bukopin sebagai pemegang saham. Kookmin termasuk di dalamnya,” kata Direktur Utama Bank Bukopin Rivan A. Purwantono kepada KONTAN.

Mengcau laporan keuangan sampai September 2020, Bank Bukopin setidaknya perlu tambah modal Bank Bukopin Syariah sampai Rp 300 miliar. Sayangnya Rivan enggan memberi penjelasan lebih lanjut soal skema penambahan modal. Termasuk soal apakah KB Kookmin Bank juga akan terlibat atau turut mengucurkan dana segar. 

Sementara Sekretaris Perusahaan PT Bank Victoria Tbk (BVIC) Lidwina Dian mengaku saat ini masih menjajaki sejumlah opsi agar entitas anaknya Bank Victoria Syariah dapat memenuhi ketentuan tersebut. “Kami tentu akan memenuhi ketentuan OJK tersebut dengan beberapa opsi yang kini masih dalam kajian oleh manajemen,” katanya kepada KONTAN.

Tahun lalu sempat beredar kabar, bahwa Bank Victoria Syariah bakal dilego ke salah PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) untuk memuluskan rencana penyapihan Unit Usaha Syariah BTN. Namun tak ada tindak lanjutnya, Lidwina pun enggan berkomentar soal hal ini. 

Baca Juga: Bank Bukopin bakal tambah modal ke Bank Bukopin Syariah

Sementara dari lini BUSN ada PT Bank Harda Internasional Tbk (BBHI) dengan modal inti Rp 290 miliar, kemudian PT Bank Prima Master bermodal inti  Rp 265 miliar, PT Bank Bisnis Internasional Tbk (BBSI) dengan modal inti Rp 508 miliar, serta PT Bank Fama Internasional dengan modal inti Rp 270 miliar. 

Buat Bank Harda, CT Corporation kembali menunjukkan aksi cawe-cawenya dengan mengakuisisi 73,71% saham yang dikempit pengendali Bank Harda yaitu PT Hakimputra Perkasa.  “Transaksi sudah deal, saat ini kami masih menunggu proses izin untuk fit and proper test investornya,” kata Direktur Bank Harda Yohanes Simon kepada KONTAN. 

Aksi CT Corp di Bank Harda ditaksir akan dilanjutkan dengan aksi korporasi lanjutan. Sebab, berbeda dengan skema masuk terhadap Bank Bengkulu, transaksi CT Corp dilakukan atas saham yang sudah ada sehingga Bank Harda tak akan dapat dana segar.

Selanjutnya: Bank Bukopin siap suntik modal Bukopin Syariah Rp 300 miliar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

×