Sumber: Al Jazeera | Editor: S.S. Kurniawan
India menjadi negara kedua di dunia, setelah Amerika Serikat, yang melewati tonggak sejarah yang suram.
Butuh waktu empat bulan bagi negara Asia Selatan itu untuk menambahkan 10 juta kasus, dibandingkan lebih dari 10 bulan untuk 10 juta kasus pertama.
Melansir Al Jazeera, dokter di rumahsakit New Dehli mengungkapkan, infrastruktur mereka hampir runtuh di tengah lonjakan kasus virus corona dan memohon bantuan dari Barat juga komunitas internasional.
Tempat tidur penuh dan persediaan oksigen di fasilitas sangat menipis, yang menyebabkan peningkatan kematian pasien Covid-19.
Baca Juga: Krisis Covid-19 di India menyebar, sistem kesehatan Nepal kewalahan
Dalam beberapa kasus, satu-satunya cara bagi pasien baru untuk mendapatkan tempat tidur ICU adalah jika penghuni sebelumnya meninggal.
Krisis tampaknya tidak menunjukkan tanda-tanda mereda, yang berarti staf medis juga hampir kelelahan.
Seorang dokter membandingkan situasi dengan “bencana besar” dan mengatakan bahwa tanggapan yang sebanding dengan yang diberikan setelah gempa diperlukan.
Selanjutnya: Hati-hati, mutasi virus corona dari India dan Afsel sudah ditemukan di Indonesia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News