kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Tahun ini, Mitra Pinasthika (MPMX) bidik pertumbuhan pendapatan hingga 25%


Jumat, 28 Mei 2021 / 10:30 WIB
Tahun ini, Mitra Pinasthika (MPMX) bidik pertumbuhan pendapatan hingga 25%

Reporter: Ridwan Nanda Mulyana | Editor: Handoyo .

"Hasil ini memungkinkan pemulihan lebih cepat daripada ekspektasi awal. Kami melihat bahwa full recovery dari penjualan sepeda motor akan lebih cepat dari perkiraan kami yang akan terjadi pada tahun 2023," terang Andi.

Selain penjualan sepeda motor, MPMX juga berhasil menumbuhkan bisnis suku cadang Original Equipment Manufacturer (OEM). Bahkan kinerja bisnis suku cadang OEM per Q1-2021 mampu tumbuh 8% dibandingkan rata-rata penjualan sebelum pandemi covid-19. "Ke depannya kami akan fokus untuk mengembangkan bisnis penjualan suku cadang secara agresif," sebut Andi.

Guna menunjang segmen bisnis distribusi dan ritel, MPMX pun sudah membangun sistem penerimaan dan penyimpanan otomatis lewat Automatic Storage and Receival System (ASRS). Dengan ini, Andi menyampaikan bahwa terjadi peningkatan efisiensi waktu inbound suku cadang dari semula 3-4 hari menjadi hanya sekitar 8 jam.

"Digitalisasi juga telah kami siapkan dan implementasi secara bertahap untuk beradaptasi dengan kebutuhan pasar atas ekosistem digital yang terintegrasi," sambung Andi.

 

Selanjutnya untuk segmen transportasi, Andi menyebut bahwa MPMX akan mempertahankan level armada sebanyak 12.000-13.000 unit. Namun, MPMX akan meningkatkan utilization rate menjadi 94% dari yang semula rata-rata 90%. MPMX juga mencatatkan pertumbuhan dari kategori sewa commercial yang mana hal itu didorong oleh pertumbuhan logistik e-commerce.

Secara keseluruhan, target MPMX pada tahun ini akan ditopang dengan belanja modal alias capital expenditure (capex) sebesar Rp 600 miliar - Rp 700 miliar. Menurut Beatrice, nilai capex tersebut normal dialokasikan oleh MPMX setiap tahunnya.

Hingga saat ini, realisasi capex sudah terserap sekitar 20% dari target. "Mayoritas capex akan digunakan untuk rejuvenate unit-unit MPMRental yang memang harus dilakukan setiap tahun," pungkas Beatrice.

Selanjutnya: Meski turun 71,4%, Mitra Pinasthika (MPMX) masih kantongi laba Rp 133 miliar di 2020

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

×