Penulis: Tiyas Septiana
Memilih dengan siapa Anda berbisnis atau bekerja bisa menjadi penentu kesuksesan Anda. Di awal berdirinya Microsoft, Bill Gates dibantu Paul Allen dan Steve Ballmer.
Investor ulung, Warren Buffett juga memiliki partner dalam menjalankan Berkhsire Hathaway. Buffett telah bekerjasama dengan Charles Munger sejak tahun 1975.
Dengan relasi yang tepat, bisnis atau karir Anda juga bisa berkembang dengan baik.
Mereka bisa memberi masukan dan kritik membangun tentang kinerja Anda. Ada baiknya jika berkawan dengan orang yang lebih berkompeten dari Anda.
-
Memanfaatkan waktu dengan baik
Salah satu sifat para miliarder adalah memanfaatkan waktu yang ada. Sifat ini menjadi salah satu kunci sukses mereka. Banyak dari para miliarder yang mendapatkan ide-ide menarik di waktu yang tidak terduga.
Elon Musk misalnya, mendapatkan banyak ide saat sedang mandi. Beberapa CEO perusahaan terkenal seperti Facebook bahkan Google sengaja melangsungkan rapat dengan berdiri.
Mereka beranggapan jika saat berdiri atau berjalan merupakan saat dimana orang lebih fokus, produktif, dan kreatif.
-
Menciptakan ide orisinil
Hampir semua miliarder dunia memiliki ide bisnis yang orisinil. Mereka tidak meniru tren tetapi menciptakan tren.
Hal ini membuat kesempatan untuk sukses lebih besar. Mengikuti tren memang bisa membuat bisnis Anda cepat laku, tapi akan segera redup jika tren berganti.
Anda bisa memanfaatkan kebutuhan sehari-hari untuk menciptakan ide yang baru. Contohnya seperti Pendiri Dropbox, Drew Houston dan Arash Ferdowski, yang menciptakan layanan penyimpanan data karena sering lupa membawa flashdisk.
-
Fokus pada tujuan
Sifat yang dimiliki kebanyakan miliarder dunia adalah fokus. Dengan sifat ini, mereka bisa meraih kesuksesan.
Saat sudah menentukan tujuan Anda, curahkan segala daya dan upaya untuk menggapainya. Pendiri Micrososft, Bill Gates, bahkan tidak liburan saat mendirikan Microsoft. Yang menjadi fokus utama Gates adalah membuat perusahaannya berhasil dan sukses.
Selanjutnya: Simak 5 strategi Jack Ma dalam berbisnis hingga sukses seperti sekarang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News