kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Uji Coba Ganjil Genap di Tol Cikampek Dimulai Hari ini (25/4), Perhatikan Jadwalnya


Senin, 25 April 2022 / 05:07 WIB
Uji Coba Ganjil Genap di Tol Cikampek Dimulai Hari ini (25/4), Perhatikan Jadwalnya
ILUSTRASI. Ilustrasi Ganjil Genap. ANTARA FOTO/ Yulius Satria Wijaya.

Sumber: Kompas.com | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa ganjil-genap di jalan tol untuk mengantispasi kemacetan arus mudik. 

Kebijakan ini diambil oleh Korlantas Polri, Ditjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan, Badan Pengelola Jalan Tol Kementerian PUPR, dan Badan Usaha Jalan Tol (BUJT). 

Kabagops Korlantas Polri Kombes Eddy Djunaedi menyebutkan bahwa akan ada uji coba penerapan ganjil-genap di jalan tol ini, yang akan dimulai besok, Senin (25/4). 

Baca Juga: Bakal Diserbu 23,5 Juta Orang, Jateng Jadi Daerah Terbesar Tujuan Pemudik

Berikut jadwalnya: 

1. Senin (25/4/2022), Tol Cikampek KM 47-GT Cikampek Utama KM 70, pukul 11.00-13.00 

2. Selasa (26/4/2022), Tol Cikampek KM 47-GT Palimanan KM 188, pukul 11.00-13.00 

3. Rabu (27/4/2022), Tol Cikampek KM 47-GT Kalikangkung KM 414, pukul 10.00-17.00 

"Apabila terjadi kepadatan, maka dilakukan diskresi kepolisian dengan rekayasa lalu lintas contraflow," ujar Eddy ketika dikonfirmasi, Minggu (24/4). 

"Dan apabila masih terjadi kepadatan melebihi batas maksimal maka akan dilakukan diskresi kepolisian dengan rekayasa lalu lintas one way," sambungnya. 



TERBARU

×