kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45893,43   -4,59   -0.51%
  • EMAS1.333.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Teka-teki baru, harta karun senilai Rp 1,4 triliun dari mendiang Diego Maradona


Senin, 15 Februari 2021 / 12:30 WIB
Teka-teki baru, harta karun senilai Rp 1,4 triliun dari mendiang Diego Maradona

Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - Buenos Aries. Kisah tentang legenda sepakbola Argentina, Diego Armando Maradona kembali menjadi pembahasan. Diego Maradona diperkirakan meninggalkan harta karun senilai setara Rp 1,4 triliun. Namun keberadaan harta karun tersebut tidak ada yang mengetahuinya.

Sahabat Diego Armando Maradona, Mariano Israelit, menyebut sang legenda meninggalkan harta karun sebesar Rp 1,4 triliun sebelum tutup usia. Diego Maradona telah meninggal dunia pada Rabu (25/11/2020) di usianya ke-60 tahun karena serangan jantung.

Namun, wafatnya Maradona meninggalkan sejumlah polemik, baik di Argentina maupun di internal keluarganya. Sebab, kematian Maradona diklaim akibat kelalaian medis dokter pribadinya, Leopoldo Luque.

Luque pun hingga kini masih dicurigai sebagai tersangka utama legenda abadi timnas Argentina itu. Bahkan, Luque juga disebut-sebut sempat menghina Maradona sebelum meninggal. Hal itu diketahui ketika panggilan telepon antara Luque dan Maradona terungkap, lalu dirinya sempat memanggil Maradona "Si Gendut".

Baca juga: Lagi, harta karun peninggalan gembong narkoba ditemukan tersembunyi di dinding rumah

Proses investigasi pun terus dilakukan oleh pihak Kepolisian Argentina. Upaya berupa autopsi dan pemeriksaan ponsel milik Maradona juga dilakukan demi menemukan penyebab kematian pemenang Piala Dunia 1986 itu.

Masalah belum usai, baru-baru ini berita cukup menghebohkan soal Maradona kembali mencuat. Sahabat Maradona, Mariano Israelit, menyampaikan pernyataan tak terduga. Ia menyebut bahwa Maradona memiliki uang senilai 100 juta dolar (Rp 1,4 triliun) setelah sang legenda mengatakan padanya.

Israelit juga menyampaikan selama ini Maradona tidak hidup layak seperti kebanyakan legenda sepak bola. Legenda Napoli itu pun disebut tidak mendapatkan perawatan terhadap penyakit jantung yang diderita selama ini. "Mereka tahu dia punya masalah dengan jantungnya dan dia tidak diobati," kata Israelit dikutip KOMPAS.com dari BolaSport.com, Minggu (14/2/2021).

"Ketika dia kembali dari Meksiko, dia mengatakan kepada saya, 'Anda tidak tahu bagaimana saya pulih setelah ke Dubai, saya memiliki lebih dari 100 juta dolar'."

"Itu yang dia katakan kepada saya dan saya menjawab, 'Anda adalah raja dan Anda harus hidup sebagaimana layaknya raja'," tuturnya menambahkan.

Lebih lanjut, Israelit turut menyampaikan kondisi rumah Maradona yang dapat dibilang tidak layak. Diketahui bahwa sebelum Maradona meninggal, rumahnya tidak memiliki AC dan sering kali mengalami kebocoran.

Kemudian, perihal harta karun yang ditinggalkan Maradona, ia tidak tahu di mana sang legenda meletakannya. "Rumah terakhirnya tidak dalam kondisi fit. Rumahnya mengalami kebocoran, tidak ada AC, tidak ada pemanas," tandas Israelit.

"Kita berbicara tentang seorang pria yang memiliki 100 juta dolar yang sekarang tidak ada yang tahu di mana uang itu."

Harta karun mendiang Diego Maradona memang masih menjadi teka-teki. Namun, kabar harta karun ini bisa benar adanya karena Diego Maradona pernah menjadi pelatih Argentina dengan bayaran termahal.

(Muhammad Zaki Fajrul Haq)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Diego Maradona Tinggalkan "Harta Karun" Sebelum Tutup Usia",


Penulis : Celvin Moniaga Sipahutar
Editor : Tri Indriawati

Selanjutnya: Arkeolog Tukri temukan harta karun dari Romawi kuno, ini wujudnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

×