Penulis: Ryan Suherlan
KONTAN.CO.ID - Simak persyaratan dan cara pengajuan Kredit Usaha Rakyat Bank Sumatera Selatan Bangka Belitung atau KUR Bank Sumsel Babel terbaru bulan Maret 2025. KUR Bank Sumsel Babel juga bisa menjadi alternatif pinjaman yang bisa dilakukan.
Perlu diketahui juga, pemerintah menyalurkan KUR kepada 156.000 debitur hingga mencapai Rp 7,06 triliun hingga 15 Februari 2025. Realisasi penyaluran KUR tersebut 7,05% dari target KUR tahun ini yaitu sebesar Rp 300 triliun.
Tercatat berdasarkan data dari Kementerian Keuangan, penyaluran KUR terbesar itu ada di sektor perdagangan yang mencapai 40,8%. Selanjutnya, sektor pertanian 36%, jasa 15%, sektor perikanan 1,5%, indrustri pengolahan 6,5% dan kontruksi 0,1%.
Baca Juga: Penyaluran KUR Rp 7 Triliun, Cek Syarat Pengajuan KUR BRK Syariah Maret 2025
PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Selatan dan Bangka Belitung (Bank Sumsel Babel) menyalurkan pinjaman kredit usaha rakyat (KUR) tahun 2025 dengan plafond hingga Rp 500 juta dengan jenis KUR yang berbeda.
KUR Bank Sumsel Babel tersebut juga bermanfaat untuk mengembangkan usaha mikro, kecil dan menengah.
Selain itu, KUR Bank Sumsel Babel juga merupakan salah satu program pemerintah untuk menyalurkan kredit ke seluruh pelaku UMKM di Sumatera Selatan dan Bangka Belitung.
Lantas apa saja syarat dan bagaimana cara pengajuan KUR Bank Sumsel Babel?
Sebelum itu, ada beberapa hal yang perlu diketahui mulai dari jenis Bank Sumsel Babel dan persyaratan yang harus dilengkapi.
Baca Juga: Penyaluran KUR Rp 7 Triliun, Cek Cara Pengajuan KUR Bank Kalbar Maret 2025
Melansir dari laman Bank Sumsel Babel, berikut detail pengajuan KUR Bank Sumsel Babel terbaru Bulan Maret 2025:
Jenis KUR Bank Sumsel Babel
Super Mikro
- Maksimal Kredit : Rp 10 Juta
- Suku Bunga (efektif per tahun) : 3%
- Maksimal Jangka Waktu:
- Kredit Modal Kerja: 3 Tahun
- Kredit Investasi: 5 Tahun
Mikro
- Maksimal Kredit : >Rp 10 Juta - Rp 100 Juta
- Suku Bunga (efektif per tahun) : 6% - 9%
- Maksimal Jangka Waktu :
- Kredit Modal Kerja : 3 Tahun
- Kredit Investasi : 5 Tahun
Baca Juga: Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Jumat (7/3/2025) Antam, UBS, Galeri 24
Kecil
- Maksimal Kredit : >Rp100 Juta - Rp500 Juta
- Suku Bunga (efektif per tahun) : 6% - 9%
- Maksimal Jangka Waktu :
- Kredit Modal Kerja : 4 Tahun
- Kredit Investasi : 5 Tahun
Penempatan Pekeja Migran Indonesia
- Maksimal Kredit : Rp 100 Juta
- Suku Bunga (efektif per tahun) : 6%
- Maksimal Jangka Waktu :
- Kredit Modal Kerja : 3 Tahun
- Kredit Investasi : 3 Tahun
Khusus
- Maksimal Kredit : Rp 500 Juta
- Suku Bunga (efektif per tahun) : 6%
- Maksimal Jangka Waktu :
- Kredit Modal Kerja : 4 Tahun
- Kredit Investasi : 5 Tahun
Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini Jumat (7/3/2025) Turun Rp 16.000 Per Gram
Persyaratan KUR Bank Sumsel Babel
Penerima KUR/KUR Syariah terdiri atas :
1. Usaha mikro, kecil, dan menengah;
2. Usaha mikro, kecil, dan menengah dari anggota keluarga dari karyawan/karyawati yang berpenghasilan tetap atau bekerja sebagai Pekerja Migran Indonesia;
3. Usaha mikro, kecil, dan menengah dari Pekerja Migran Indonesia yang pernah bekerja di luar negeri;
4. Usaha mikro, kecil, dan menengah di wilayah perbatasan dengan negara lain;
5. Usaha mikro, kecil, dan menengah pensiunan Pegawai Negeri Sipil, Tentara Nasional Indonesia dan Kepolisian Negara Republik Indonesia atau yang telah memasuki masa persiapan pensiun;
6. Usaha mikro, kecil, dan menengah bukan Aparatur Sipil Negara, Tentara Nasional Indonesia dan Kepolisian Negara Republik Indonesia;
7. Kelompok Usaha mikro, kecil, dan menengah yang meliputi: - Kelompok Usaha; atau - Gabungan Kelompok Tani dan Nelayan (Gapoktan);
8. Usaha mikro, kecil, dan menengah dari pekerja yang terkena pemutusan hubungan kerja;
9. Calon Pekerja Migran Indonesia yang akan bekerja di luar negeri;
10. Calon peserta magang di luar negeri; dan/atau
11. Usaha mikro, kecil, dan menengah dari ibu rumah tangga.
Demikian persyaratan pengajuan KUR Bank Sumsel Babel, untuk mengetahui keterangan lebih lanjut Anda bisa menghubungi kantor cabang Bank Sumsel Babel terdekat.
Selanjutnya: Promo JSM Hypermart 7-10 Maret 2025, Beli 1 Gratis 1 Nata De Coco-Es Krim Magnum
Menarik Dibaca: Promo JSM Hypermart 7-10 Maret 2025, Beli 1 Gratis 1 Nata De Coco-Es Krim Magnum
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News