kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45916,01   -19,50   -2.08%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47 Dibuka, Catat Persyaratannya


Senin, 24 Oktober 2022 / 11:36 WIB
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47 Dibuka, Catat Persyaratannya
ILUSTRASI. Program Kartu Prakerja kembali membuka pendaftaran untuk gelombang 47 di laman Dashboard.prakerja.go.id. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pengumuman penting. Program Kartu Prakerja kembali membuka pendaftaran untuk gelombang 47 di laman Dashboard.prakerja.go.id. Simak cara dan syarat daftar Kartu Prakerja gelombang 47 yang mudah dilakukan tersebut.

Pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang 47 sudah dibuka di website dashboard.prakerja.go.id sejak hari Selasa 22 Oktober 2022. Sampai hari ini, Senin 24 Oktober 2022, Prakerja.go.id masih masih menerima pendaftar Kartu Prakerja gelombang 47.

Pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 47 telah diumumkan pihak manajemen melalui status akun media sosial Kartu Prakerja @Prakerja.go.id. 

Bagi Anda yang sudah memiliki akun Kartu Prakerja dan belum lolos, bisa mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 47 dengan cara mengklik "Gabung Gelombang". 

Adapun bagi Anda yang belum memiliki akun Kartu Prakerja, jangan khawatir. Anda bisa mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 47 di situs https://www.prakerja.go.id/.

Baca Juga: Login Prakerja.go.id, Pengumuman Penerima Prakerja Gelombang 46 Sudah Ada,

"Yang dari kemarin udah pada nanyain, sekarang langsung menuju dashboard Kartu Prakerja dan klik 'Gabung Gelombang' ya, jangan sampai kelewatan! Buat kamu yang belum daftar, langsung daftar di web www.prakerja.go.id dan selesaikan proses pendaftarannya," demikian pengumuman akun @prakerja.go.id.

Informasi saja, program Kartu Prakerja adalah program bantuan biaya pelatihan untuk mengembangkan kompetensi, produktivitas, daya saing dan kewirausahaan angkatan kerja Indonesia melalui ekosistem yang dibangun dengan kemitraan multi-pihak.

Cara daftar atau membuat akun Prakerja Gelombang ke-46

Akun Prakerja hanya bisa dibuat melalui laman resmi Prakerja di prakerja.go.id. 

Cara Membuat Akun Prakerja

Berikut cara daftar atau membuat akun Prakerja untuk mendaftar Prakerja gelombang Gelombang 47:

  • Masuk ke laman prakerja.go.id
  • Masukkan alamat email yang masih aktif pada halaman depan laman Prakerja, klik bulatan berwarna biru yang ada di samping kanan kolom email.
  • Masukkan kembali alamat email yang sebelumnya digunakan, kali ini beserta kata sandinya.
  • Berikan tanda centang pada kolom persetujuan, kemudian Klik "Daftar".
  • Pesan berisi tautan untuk memverifikasi akun akan dikirimkan melalui email.
  • Buka email yang masuk dan verifikasi akun dengan mengklik teks "verifikasi sekarang" pada email yang diterima.
  • Pembuatan akun Prakerja selesai.

Baca Juga: Hingga Tahap 4, 8 Juta Pekerja Terima BSU, tahap 5 Cek Bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id



TERBARU

×