Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Tendi Mahadi
Sementara itu, fintech P2P lending KoinWorks mengaku, dengan adanya penurunan bunga pinjaman, para penyedia layanan fintech lending dapat memberikan pinjaman kepada masyarakat dengan tingkat resiko yang lebih rendah. Karena bunga pinjaman berbanding lurus dengan tingkat resiko.
"Sehingga dengan menurunnya bunga pinjaman berarti dapat dilakukan dengan mengurangi tingkat resiko pinjaman yang diberikan tanpa harus mengurangi kualitas atau jasa yang ditawarkan oleh fintech lending," ungkap Jonathan Bryan, Chief Marketing Officers KoinWorks.
Jonathan menjelaskan, KoinWorks fokusnya pada pinjaman produktif dimana tujuannya untuk membantu UKM bisa berkembang dengan adanya akses ke layanan pinjaman, sehingga dari awal KoinWorks tidak mematok bunga harian yang tinggi. Bunga bulanan Koinworks mulai dari 0,75% atau hanya setara dengan 0,025% per hari nya.
Oleh karena itu, KoinWorks tidak memberlakukan pengurangan bunga kepada pendana dikarenakan tidak ada pengurangan bunga pada sisi peminjam, walaupun seperti itu, produk P2P Lending dari KoinWorks yaitu KoinP2P tetap mendapatkan bunga rata-rata tahunan sebesar 18,37%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News