kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.975.000   59.000   3,08%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Beijing kunci Distrik Daxing berpenduduk 1,6 juta orang, cegah corona meluas


Rabu, 20 Januari 2021 / 21:10 WIB
Beijing kunci Distrik Daxing berpenduduk 1,6 juta orang, cegah corona meluas

Sumber: Channel News Asia | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - BEIJING. Penguncian sebagian diberlakukan di ibu kota China pada Rabu (20/1), dengan 1,6 juta penduduk dilarang meninggalkan Beijing, setelah beberapa kasus virus corona terdeteksi.

Mengutip Channel News Asia, tujuh kasus dilaporkan di Beijing pada Rabu, termasuk enam infeksi di Distrik Daxing, Selatan ibu kota China.

Sebanyak 1,6 juta penduduk Daxing tidak boleh meninggalkan Beijing, kecuali mereka telah mendapat izin khusus dari pihak berwenang dan dinyatakan negatif Covid-19 dalam tiga hari terakhir.

Pertemuan 50 orang atau lebih di Daxing dilarang. Sementara "pernikahan harus ditunda dan pemakaman disederhanakan", kata Pemerintah Distrik Daxing, seperti dilansir Channel News Asia.

Baca Juga: Ini 11 wilayah di China dengan puluhan juta penduduk yang terapkan penguncian corona

Vaksinasi Covid-19 di China

Diperintahkan untuk tetap di dalam rumah

Otoritas juga memerintahkan semua siswa taman kanak-kanak, sekolah dasar dan menengah di Daxing untuk belajar di rumah.

Penduduk dari lima wilayah di Daxing, tempat kasus virus corona terdeteksi, diperintahkan untuk tetap di dalam rumah.

Daxing termasuk salah satu dari dua bandara internasional di Beijing.

China sebagian besar telah mengendalikan virus corona, bahkan ketika seluruh dunia berjuang dengan kematian yang meningkat dan rumahsakit yang terbebani.

Baca Juga: Beijing akan selidiki semua orang yang memasuki kota mulai 10 Desember 2020



TERBARU
Terpopuler

×