kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Waduh, Moderna Tarik 764.900 Dosis Vaksin Covid-19 di Eropa


Minggu, 10 April 2022 / 04:50 WIB
Waduh, Moderna Tarik 764.900 Dosis Vaksin Covid-19 di Eropa

Sumber: Reuters | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - OSLO. Raksasa farmasi Amerika Serikat, Moderna menarik kembali 764.900 dosis vaksin Covid-19 di Eropa. Gara-garanya sebuah botol vaksin Moderna ditemukan terkontaminasi benda asing.

Tidak ada masalah keamanan yang diidentifikasi. Moderna menyatakan, vaksin yang ditarik tersebut didistribusikan di Norwegia, Polandia, Portugal, Spanyol dan Swedia pada bulan Januari 2022 lalu.

Seperti dikutip Reuters, perusahaan farmasi ini menyebut, kontaminasi itu ditemukan hanya dalam satu botol vaksin. Namun, Moderna menarik semuanya karena "sangat berhati-hati". Moderna tidak mengungkapkan apa yang ditemukan dalam botol vaksin tersebut.

Baca Juga: Sepanjang Tahun 2022, Indonesia Akan Kedatangan 63,4 Juta Dosis Vaksin Hibah

Pihak berwenang Jepang tahun lalu menangguhkan penggunaan beberapa dosis vaksin Moderna, setelah penyelidikan menemukan kontaminasi baja tahan karat di beberapa botol vaksin Covid-19.

Lebih dari 900 juta dosis vaksin Covid-19 produksi Moderna telah diberikan di seluruh dunia hingga saat ini.

Moderna menyatakan pada Jumat (8/4) bahwa mereka tidak percaya kontaminasi menimbulkan risiko bagi botol vaksin lain.

Baca Juga: Penerima 1 Dosis Vaksin Covid-19 Janssen Bisa Ikut Vaksinasi Booster

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

×