Sumber: Channel News Asia | Editor: S.S. Kurniawan
KONTAN.CO.ID - KUALA LUMPUR. Virus corona makin menggila di Malaysia. Kasus baru COVID-19 di Malaysia menembus angka 20.000 untuk pertama kalinya pada Kamis (5 Agustus), rekor tertinggi baru.
Negeri jiran melaporkan 20.596 infeksi baru COVID-19 pada Kamis, menurut data yang Kementerian Kesehatan Malaysia rilis, rekor kasus harian untuk hari kedua berturut-turut, seperti dikutip Channel News Asia.
Infeksi di Lembah Klang sekali lagi menyumbang lebih dari setengah kasus harian di Malaysia. Selangor mencatat jumlah infeksi tertinggi di antara negara bagian dengan 8.549 kasus baru, sementara Kuala Lumpur melaporkan 2.163.
Baca Juga: Rekor tertinggi anyar, Malaysia catat hampir 20.000 kasus baru COVID-19
Kasus baru COVID-19 melebihi 1.000 di empat negara bagian di Malaysia: Kedah dengan 1.446 infeksi, Johor dengan 1.300, Sabah dengan 1.062, dan Penang dengan 1.022.
Malaysia telah mengalami lonjakan infeksi COVID-19 sejak Juli, memecahkan rekor satu hari untuk infeksi dan kematian baru. Kasus harian belum turun di bawah angka 10.000 sejak 12 Juli.
Dengan tambahan kasus pada Kamis, total infeksi COVID-19 di Malaysia sekarang mencapai 1.203.706, tertinggi ketiga di kawasan Asia Tenggara setelah Indonesia dan Filipina.
Selanjutnya: Jika stok habis, Malaysia tak lanjutkan pemberian vaksin COVID-19 buatan Sinovac
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News