kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.420.000   9.000   0,64%
  • USD/IDR 15.495
  • IDX 7.544   55,62   0,74%
  • KOMPAS100 1.163   9,60   0,83%
  • LQ45 943   8,85   0,95%
  • ISSI 222   1,56   0,71%
  • IDX30 478   4,83   1,02%
  • IDXHIDIV20 577   6,26   1,10%
  • IDX80 132   1,33   1,02%
  • IDXV30 139   2,63   1,93%
  • IDXQ30 160   1,46   0,92%

Tema & Link Download Logo HUT Ke-79 RI, Persiapan Bikin Spanduk Hari Kemerdekaan


Sabtu, 20 Juli 2024 / 06:35 WIB
Tema & Link Download Logo HUT Ke-79 RI, Persiapan Bikin Spanduk Hari Kemerdekaan
ILUSTRASI. Tema & Link Download Logo HUT Ke-79 RI, Persiapan Bikin Spanduk Hari Kemerdekaan

Reporter: kompas.com | Editor: Adi Wikanto

Logo HUT Ke-79 RI-KONTAN.CO.ID - Jakarta. Berikut tema dan link download logo resmi Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI). Logo HUT Ke-79 RI bisa dimanfaatkan untuk membuat spanduk ataupun hiasan guna menyambut hari kemerdekaan.

Pemerintah resmi meluncurkan logo HUT Ke-79 RI. Tema yang diusung pada HUT Ke-79 RI adalah “Nusantara Baru, Indonesia Maju”.

Berikut ini makna dan link download logo resmi HUT Ke-79 RI. Link download logo resmi HUT ke-79 RI bisa digunakan untuk membuat kartu ucapan, spanduk, poster dll

Link unduh logo HUT ke-79 RI

Logo HUT ke-79 RI ini dapat di-download secara bebas dengan klik link ini, atau klik di bawah ini:

Link download logo HUT ke-79 RI.

Di link tersebut, terdapat pula buku Pedoman Identitas Visual HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. Selain itu, juga terdapat template desain dan video motion penyambutan HUT ke-79 RI.

Dikutip dari Pedoman Identitas Visual HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, logo HUT ke-79 RI dapat dimaknai melalui tujuh elemen di dalamnya, berikut penjelasannya:

  1. Negara kepulauan: Terdiri dari bagian-bagian yang terpisah yang merepresentasikan bentuk Indonesia sebagai negara kepulauan.
  2. Lambang negara: Ujung angka 7 menyerupai paruh Garuda, lambang negara yang berisi salah satu pilar kebangsaan yaitu Pancasila, serta melambangkan kekuatan negara.
  3. Pertumbuhan ekonomi: Angka 7 yang menyerupai panah ke kanan atas merupakan simbol harapan Indonesia untuk meningkatkan investasi dan ekspor untuk memenuhi misi indonesia dalam menggerakkan ekonomi.
  4. Keberlanjutan: Arah lengkungan dari segala arah yang saling terhubung satu sama lain, menyimbolkan prinsip pembangunan negara yang berkelanjutan.
  5. Ekonomi hijau: Bentuk dahan dan daun dari angka 9 merupakan prinsip pembangunan negara yang berlandaskan ekonomi hijau, bersinergi dengan alam, dan selalu memperhatikan akar budaya dan identitas.
  6. Persatuan dan harapan: Kaki angka 7 dan 9 terbuat dari bentuk yang sama, membentuk 2 tangan yang menyatu sebagai simbol persatuan masyarakat Indonesia walaupun memiliki pendapat yang berbeda-beda.
  7. Kesetaraan: Dua gelombang dengan arah yang sama di atas dan di bawah merepresentasikan tujuan Indonesia untuk desentralisasi dan memeratakan pembangunan demi mencapai kesetaraan.

Desain terinsipirasi dari aliran sungai

Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) selaku Ketua Pelaksana Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI, Heru Budi Hartono mengatakan bahwa desain grafis logonya terinspirasi dari aliran sungai yang menjadi sumber kehidupan. Umumnya, menurut dia, sungai memiliki cabang-cabang yang pada akhirnya akan mengarah pada satu muara yang sama.

"Hal ini menyiratkan berbagai rumpun yang menyatukan kekuatan dan bergerak menuju Nusantara Baru Indonesia Maju," kata Budi, dilansir dari laman resmi Kemensetneg.

Elemen grafis pada logo HUT ke-79 RI tersebut juga menunjukkan koneksi dan dinamisme sesuai dengan aliran sungai. Bentuk keseluruhan dari logo ini meliuk-liuk dan panjang, menyerupai sungai terpanjang di Indonesia, yakni Sungai Kapuas di Kalimantan.

Itulah tema dan link download logo HUT ke-79 RI. Mari sambut HUT RI dengan semangat dan kemeriahaan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resmi Diluncurkan, Ini Makna dan Link Download Logo HUT Ke-79 RI",

Baca Juga: IKN Sambut HUT RI: Istana Negara, Hunian ASN dan Air Minum Siap

Selanjutnya: Wajib Mulai Juli, Ini Cara Beli Tiket Kapal Online Di Aplikasi Ferizy & Website Resmi

Menarik Dibaca: Ini Langkah-langkah Cara Membersihkan Layar Laptop, Komputer & TV

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Sustainability Reporting with GRI Standards Practical Business and Social Responsibility berbasis ISO

×