kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Tak perlu turun dari mobil, vaksinasi Covid-19 lansia bakal pakai sistem drive thru


Selasa, 02 Maret 2021 / 10:45 WIB
Tak perlu turun dari mobil, vaksinasi Covid-19 lansia bakal pakai sistem drive thru

Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Layanan vaksinasi Covid-19 bagi kelompok lanjut usia (lansia) dapat dilakukan dengan sistem drive thru atau tanpa harus turun kendaraan di DKI Jakarta. 

Informasi tersebut beredar pada aplikasi Halodoc yang menyebutkan bahwa vaksinasi Covid-19 tersebut akan dimulai pada 3 Maret 2021. 

Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi membenarkan informasi tersebut. "Iya, betul," kata Nadia saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (1/3/2021). 

Nadia mengatakan, vaksinasi Covid-19 dengan sistem drive thru ini akan dilakukan di lokasi yang cukup luas. 

"Nanti diatur tempatnya, pasti di ruangan yang luas, tidak di Fasyankes," ujarnya. 

Baca Juga: Pendaftaran vaksin Covid-19 bagi lansia di 34 provinsi, berikut link-nya

Dikutip dari aplikasi Halodoc, vaksinasi Covid-19 drive thru bagi lansia ini akan dilakukan di Parkir Hall C Jakarta Internasional Expo (JIExpo), Jakarta. 

Bagi lansia yang ingin mengikuti vaksinasi Covid-19 ini harus mempersiapkan beberapa hal seperti, Kartu Tanda Penduduk (KTP) DKI Jakarta. 

Baca Juga: Satgas: Vaksinasi Covid-19 lansia hanya bisa dilakukan di fasilitas kesehatan
 
Kemudian, wajib datang dengan pendampingan demi keamanan setelah divaksin, menggunakan pakaian yang mudah dilipat pada bagian lengan, mematuhi protokol kesehatan dan menggunakan kendaraan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Vaksinasi Covid-19 untuk Lansia Pakai Sistem Drive Thru, Ini Informasinya"
Penulis : Haryanti Puspa Sari
Editor : Bayu Galih

Selanjutnya: Wapres: Kelompok anti-vaksin Covid-19 sudah berkurang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

×