Reporter: Adrianus Octaviano | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia Financial Group (IFG) tengah mencari beberapa langkah untuk melengkapi kebutuhan dana dalam rangka penguatan struktur modal IFG Life. Seperti diketahui, total keperluan dana yang dibutuhkan untuk restrukturisasi Jiwasraya sebesar Rp 26,7 triliun.
Terbaru, IFG sudah menerima PMN tunai senilai Rp 20 triliun untuk selanjutnya akan dialihkan ke IFG Life bersamaan dengan pengalihan (migrasi) polis Asuransi Jiwasraya untuk pemegang polis produk retail dan korporasi yang telah selesai proses restrukturisasinya kepada IFG Life.
Direktur Utama IFG Robertus Billitea pun bilang bahwa saat ini pihaknya sedang tengah melakukan pembicaraan dengan perbankan dalam rangka fundraising tersebut. Adapun, ini bagian dari rencana fundraising dengan underlying dividen anak perusahaan selama 5 tahun ke depan senilai Rp6,7 triliun
“Kami yakin dengan adanya kepercayaan dan dukungan yang kuat dari pemerintah melalui pemberian PMN ini maka pihak perbankan juga akan lebih confident untuk memberikan dana kepada IFG” ujar Robertus dikutip dari keterangan resminya, Kamis (25/11).
Baca Juga: IFG Life resmikan customer center di Jakarta, siap layani eks nasabah Jiwasraya
Sementara itu, dari sisi penempatan dana PMN, Robertus menjelaskan sesuai kajian penyertaan modal maka akan diutamakan pada instrumen investasi dengan tingkat risiko rendah, seperti Surat Berharga Negara, Obligasi Korporasi dengan rating baik, serta Deposito pada bank yang sehat.
Robertus pun menambahkan penerapan tata kelola investasi yang baik dengan memperhatikan prinsip liability-driven investment dan profil risiko yang terukur akan menjadi salah satu kekuatan IFG Life karena didukung ekosistem yang ada di IFG di antaranya melalui kolaborasi dengan anak usaha IFG di bidang investasi.
“PMN ini merupakan wujud keseriusan pemerintah melalui IFG sekaligus sebagai bagian dari solusi untuk menghadirkan perusahaan asuransi jiwa dan kesehatan yang sehat dan berdaya saing tinggi. Kami meyakini manajemen IFG Life menyadari penuh akan hal ini dan secara sekuat tenaga dengan potensi besar ini akan mampu menjalankan kepercayaan besar yang diberikan ini,” tambah Robertus.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News