kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.704.000   25.000   1,49%
  • USD/IDR 16.450   35,00   0,21%
  • IDX 6.380   -139,26   -2,14%
  • KOMPAS100 926   -23,75   -2,50%
  • LQ45 725   -12,49   -1,69%
  • ISSI 196   -6,34   -3,13%
  • IDX30 379   -3,71   -0,97%
  • IDXHIDIV20 456   -5,75   -1,25%
  • IDX80 105   -2,26   -2,11%
  • IDXV30 108   -2,36   -2,13%
  • IDXQ30 124   -0,95   -0,75%

Realisasi KUR Capai Rp 7 Triliun, Simak Cara Pengajuan KUR Bank Sumut Maret 2025


Selasa, 04 Maret 2025 / 15:22 WIB
Realisasi KUR Capai Rp 7 Triliun, Simak Cara Pengajuan KUR Bank Sumut Maret 2025
ILUSTRASI. Simak cara mendapatkan pengajuan Kredit Usaha Rakyat Bank Sumatera Utara atau KUR Bank Sumut terbaru Bulan Maret 2025.

Penulis: Ryan Suherlan

KONTAN.CO.ID - Simak cara mendapatkan pengajuan Kredit Usaha Rakyat Bank Sumatera Utara atau KUR Bank Sumut terbaru Bulan Maret 2025. KUR Bank Sumut juga bisa menjadi alternatif pinjaman kredit yang bisa dipilih untuk mengembangkan usaha.

Perlu diketahui juga, pemerintah menyalurkan KUR kepada 156.000 debitur hingga mencapai Rp 7,06 triliun hingga 15 Februari 2025. Realisasi penyaluran KUR tersebut 7,05% dari target KUR tahun ini yaitu sebesar Rp 300 triliun.

Tercatat berdasarkan data dari Kementerian Keuangan, penyaluran KUR terbesar itu ada di sektor perdagangan yang mencapai 40,8%. Selanjutnya, sektor pertanian 36%, jasa 15%, sektor perikanan 1,5%, indrustri pengolahan 6,5% dan kontruksi 0,1%.

Baca Juga: Penyaluran KUR Nasional Rp 7 Triliun, Berikut Cara Pengajuan KUR Bank DKI Maret 2025

PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Utara (Sumut)  menyalurkan pinjaman kredit usaha rakyat (KUR) tahun 2025 dengan plafond hingga Rp 500 juta dengan jenis KUR yang berbeda-beda.

KUR Bank Sumut tersebut ditujukan kepada pelaku atau kelompok usaha dengan skala mikro kecil dan menengah (UMKM) yang produktif.

Selain itu, KUR Bank Sumut juga merupakan salah satu program pemerintah untuk menyalurkan kredit ke seluruh pelaku UMKM di Sumatera Utara.

Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian juga menargetkan penyaluran KUR pada tahun ini mencapai Rp 300 triliun. Capaian ini lebih besar dari target penyaluran KUR di 2024 yang sebesar Rp 280 triliun.

KUR Bank Sumut juga memiliki beberapa kelebihan di antaranya yaitu tidak dikenakan biaya administrasi, tidak dikenakan biaya provinsi, suku bunga 6% efektif per tahun dan Proses cepat dan layanan prima serta telah real time dengan Kementerian Keuangan.

Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini Melonjak Naik Rp 25.000 Per Gram Selasa (4/3/2025)

Lantas apa saja syarat dan bagaimana cara pengajuan KUR Bank Sumut?

Sebelum itu, ada beberapa hal yang perlu diketahui mulai dari jenis KUR Bank Sumut dan persyaratan yang harus dilengkapi.

Melansir dari laman Bank Sumut, berikut detail pengajuan KUR Bank Sumut terbaru tahun 2025:

Jenis-jenis KUR Bank Sumut

- Plafond KUR Mikro 10 juta sampai dengan Rp 100 juta
- Plafond KUR Kecil > 100 Juta s.d 500 juta

Baca Juga: Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Selasa (4/3/2025) Antam, UBS, Galeri 24 Kompak Naik

Persyaratan KUR Bank Sumut

Terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi untuk dapat mengajukan KUR Bank Sumut, di antaranya:

- Memiliki KTP
- Memiliki Usaha
- Belum memiliki pinjaman

Demikian persyaratan pengajuan KUR Bank Sumut, untuk mengetahui keterangan lebih lanjut Anda bisa menghubungi kantor cabang Bank Sumut terdekat.

Selanjutnya: Intip Jadwal Buka Puasa Hari Ini di Bandung Selasa (4/3) Ramadhan 2025

Menarik Dibaca: Hujan Guyur Daerah Ini, Simak Ramalan Cuaca Besok (5/3) di Jawa Barat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

×