kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Puasa Sebentar Lagi, Ini 20 Ucapan Sambut Bulan Ramadhan 143 H


Kamis, 31 Maret 2022 / 06:14 WIB
Puasa Sebentar Lagi, Ini 20 Ucapan Sambut Bulan Ramadhan 143 H
ILUSTRASI. Ucapan selamat menyambut ibadah puasa kerap disampaikan kepada kerabat dan sahabat sebagai pengikat tali silaturahmi.

Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bulan Ramadhan akan segera tiba. Biasanya, ucapan selamat menyambut ibadah puasa kerap  disampaikan kepada kerabat dan sahabat sebagai pengikat tali silaturahmi. 

Dilansir dari Kompas.com, Senin (28/3/2022), pemerintah akan melaksanakan sidang isbat pada Jumat (1/4/2022).  

Adapun menurut prediksi Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), 1 Ramadhan akan jatuh pada Minggu (3/4/2022). Sedangkan, PP Muhammadiyah sudah menentukan awal Ramadhan akan jatuh pada Sabtu (2/4/2022). 

Kompas.com telah merangkum 20 ucapan menyambut bulan Ramadhan, dari Majelis Ulama Indonesia (MUI), Tribunnews.com, dan berbagai sumber. Berikut ucapannya: 

1. Selamat menjalankan Ibadah Puasa di bulan Ramadhan 1443 H. Bulan penuh ampunan, semoga jadi momentum untuk meningkatkan ukhuwah Islamiyah, ukhuwah insaniyah dan ukhuwah sesama anak bangsa (wathaniyah) dalam upaya meningkatkan iman dan taqwa (Imtaq), serta memperkuat kepedulian sosial dalam rangka pemulihan ekonomi sebagai dampak pandemi Covid-19. Tetap melaksanakan protokol kesehatan, semoga pandemi benar-benar sirna dari Indonesia tercinta (Sekjen MUI, Amirsyah Tambunan). 

2. Bulan suci Ramadhan itu kelas training kemanusiaan. Mengembalikan manusia pada kesejatian dirinya. Menyadarkan untuk berpegang teguh pada Al-Qur’an pada bulan penuh ampunan, rahmat, dan pembebasan dari api neraka. Maksimalkan meraih ridha Allah SWT dan menggapai surga-Nya. Selamat menunaikan ibadah puasa, mudah-mudahan jadi terapi diri untuk menuju ridha Ilahi Rabbi. 

Baca Juga: Kapan Libur Awal Puasa untuk Anak Sekolah? Intip Jadwalnya dari Kalender Kemendikbud

3. Marhaban ya Ramadhan! selamat datang bulan puasa. Mari kita sambut bulan Ramadhan tahun 1443 H ini dengan hati yang gembira, saling memaafkan antar sesama, dan penuh harap akan rahmat dan maghfirah dari Allah SWT. Mari hidupkan Ramadhan kali ini dengan berbagai ibadah, seperti salat Tarawih, Witir, dan Tadarus Al-Qur'an. Kita perkuat persaudaraan antar sesama dengan memperbanyak sedekah, zakat, dan memperbanyak silaturrahim. 

4. Menahan lapar dan dahaga adalah bagian kecil dari ritual puasa, yang bisa jadi orang diet dengan mengurangi porsi makan dapat jadi lebih berat dari pada puasa. Namun, orang fakir miskin biasa merasakan kelaparan yang lebih sengsara dari pada menahan lapar dan dahaga karena berpuasa. Hakikat puasa adalah menahan nafsu, menjalankan ketaatan kepada Allah SWT, dan mengasihi yang lemah, serta saling hormat pada sesama manusia. 

5. Semoga Ramadhan ini dapat kita isi dengan kegiatan-kegiatan yang menguatkan ruhiyyah dan jasamaniyyah kita, sehingga dapat mendatangkan kemaslahatan untuk perbaikan setiap individu, yang shalih secara individu dan shalih secara sosial, sehingga mendongkrak perbaikan akhlak dan ekonomi bangsa, Aamiin ya rabbal alamin.

Baca Juga: Besok Sidang Isbat, Ini Link Jadwal Download Puasa Ramadan 2022 dari Muhammadiyah



TERBARU

×