kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Produk elektronik banyak diburu masyarakat selama pandemi Covid-19


Jumat, 05 Maret 2021 / 08:30 WIB
Produk elektronik banyak diburu masyarakat selama pandemi Covid-19

Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Belanja secara online melalui E-Commerce masih menjadi idola masyarakat di tengah pandemi, meskipun aktivitas secara offline berangsur mulai terjadi. Dari berbagai kategori yang tersedia, produk elektronik menjadi salah satu yang banyak diburu oleh masyarakat selama 12 bulan terakhir. 

Hal ini sesuai dengan hasil riset yang dilakukan oleh MarkPlus, Inc. pada 500 responden  di Jabodetabek dengan persentase 66% laki-laki dan 34% perempuan berusia 20 sampai 45 tahun.

Ada 10 kategori produk yang paling banyak dibeli adalah produk digital, fesyen, beauty/kecantikan, makanan dan minuman, perlengkapan rumah, gadget, high-end fesyen, elektronik rumah tangga, perlengkapan ibu/bayi/anak-anak serta sports & lifestyle.

Tidak heran jika produk digital serta elektronik rumah tangga menjadi salah satu kategori yang banyak dibeli, mengingat aktivitas work from home (WFH) dan pembelajaran jarak jauh (PJJ) bagi anak sekolah masing berlangsung hingga saat ini. Sebanyak 34% responden membeli produk gadget di masa pandemi dan pembelian produk elektronik rumah tangga meningkat akibat tren home cooking.

Baca Juga: Kemendag pastikan akan selesaikan persoalan predatory pricing di e-commerce

“Selain produk digital seperti pulsa, paket data dan token listrik, 34% responden membeli smartphone, tablet dan gadget selama setahun terakhir. 26% membeli produk elektronik rumah tangga  seperti  oven, microwave, blender dan mixer. Mereka juga mulai concern pada aspek originalitas,” papar Head of High Tech, Property & Consumer Good Industry MarkPlus, Inc. Rhesa Dwi Prabowo dalam press conference MarkPlus Insight yang digelar secara virtual Kamis (4/3). 

Hasil riset juga menunjukkan dari top 5 brand e-commerce yang menyediakan produk elektronik, JD.ID dinilai oleh 51% responden sebagai brand E-Commerce paling banyak dipilih sebagai channel untuk membeli produk elektronik khususnya kategori elektronik rumah tangga. Diikuti oleh Tokopedia 50%, Lazada 34%, Shopee 29%, dan Blibli sebesar 26%. Selain itu, untuk kategori elektronik rumah tangga, JD.ID menjadi brand E-Commerce yang paling banyak digunakan untuk membeli produk tersebut. 

Menurut Rhesa, masyarakat mulai memperhatikan aspek orisinalitas produk elektronik mengingat harga yang dikeluarkan untuk membeli produk tersebut cukup mahal. Sehingga, mereka berharap barang elektronik yang dibeli melalui E-Commerce berfungsi dengan baik meskipun digunakan dalam kurun waktu cukup lama. Peringkat brand E-Commerce yang paling dipercaya sebagai channel pembelian produk orisinil secara online yaitu JD.ID pada posisi pertama, diikuti oleh Tokopedia, Shopee, Blibli, Lazada dan Bukalapak.

“Masyarakat semakin jeli dalam membeli produk elektronik yang orisinil. Mereka mencari e-commerce yang menawarkan garansi produk, punya reputasi yang baik dan kredibel serta partnership dengan brand atau merchants terpercaya. Ini yang membuat brand seperti JD.ID dipercaya sebagai E-Commerce untuk membeli produk elektronik yang original,” tutup Rhesa.

Selanjutnya: Pandemi merubah kehidupan, ini 10 pekerjaan paling dibutuhkan di tahun 2021

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

×