kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.499.000   -40.000   -2,60%
  • USD/IDR 15.935   0,00   0,00%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Kini main game Mobile Legends tak lagi terganggu jaringan


Rabu, 30 Desember 2020 / 17:35 WIB
Kini main game Mobile Legends tak lagi terganggu jaringan

Penulis: Arif Budianto

KONTAN.CO.ID - Moonton sepertinya cukup serius untuk meningkatkan kualitas jaringan Mobile Legends (ML). Sebab lewat pengumuman terbarunya, Moonton bakal berusaha keras untuk melakukan optimasi jaringan Mobile Legends.

Player Mobile Legends pasti selalu merasa kesal dengan permasalahan jaringan ketika bermain game tersebut. Ketika merasakan sedetik saja "lag" maka pengalaman bermain Mobile Legends terasa tidak menyenangkan. Bagaimana tidak, ketika kita sedang mengarahkan hero atau bahkan sedang perang tiba-tiba tidak bisa bergerak.

Permasalahan jaringan di Mobile Legends pada dasarnya cukup klasik. Meskipun begitu banyak faktor yang mempengaruhi bagaimana buruknya jaringan ketika bermain Mobile Legends.

Bukan hanya dari server Mobile Legends saja, namun bisa jadi internet atau jaringan seluler yang Anda gunakan begitu buruk. Belum lagi efek cuaca yang tidak jarang mempengaruhi bagaimana buruknya jaringan internet.

Namun demikian, Moonton selalu berusaha untuk meningkatkan pengalamain terbaik bagi seluruh player Mobile Legends.

ILUSTRASI: Game Mobile Legends

Melalui pengumuman di akun medsos resminya, tim Mobile Legends mengungkapkan sedang bekerja keras untuk meningkatkan kualitas jaringan.

Beberapa langkah yang telah dilakukan dirasa bisa mengurangi permasalahan jaringan yang ada. Seperti penambahan mode "Peningkatan Jaringan" dan "Mode Cepat" supaya bisa menggabungkan jaringan wifi dan seluler. 

Dengan fitur tersebut player Mobile Legends mendapatkan benefit pengalaman bermain yang lebih stabil. Bahkan jumlah player Mobile Legends yang mengalami lag lamabat laun semakin menurun.

Menurut kalian bagaimana yang sampai saat ini masih seru-seruan main Mobile Legends? Apakah permasalahan jaringan ketika main Mobile Legends sudah semakin berkurang?

Kedepannya Moonton terus berusaha keras untuk meningkatkan kualitas jaringan Mobile Legends. Bahkan rencananya mereka bakal meningkatkan jangkauan server lokal.

Rasio jangkauan server lokal juga telah ditingkatkan dari yang awalnya 20% kini menjadi 50%. 

Dengan langkah tersebut semoga saja pengalaman bermain Mobile Legends semakin membaik, terutama dari segi jaringan. Good job Moonton!

Selanjutnya: Cek kode redeem Mobile Legends terbaru dan tukarkan dengan hadiah menarik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

×