kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45910,41   -13,08   -1.42%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kembangkan Bus Listrik, INKA Siapkan Investasi Rp 400 Miliar


Sabtu, 25 Juni 2022 / 08:55 WIB
Kembangkan Bus Listrik, INKA Siapkan Investasi Rp 400 Miliar

Reporter: Vina Elvira | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT INKA (Persero) melihat prospek bus listrik di Indonesia cukup prospektif di masa mendatang. Optimisme ini terutama didukung dari rencana pemerintah yang akan mengganti bus konvensional ke bus listrik pada tahun 2030. 

"Prospek bus listrik di Indonesia di masa mendatang cukup prospektif, terutama bila melihat rencana pemerintah bahwa pada tahun 2030 bus konvensional diganti ke bus listrik, ada peluang sekitar 3.000 an bus listrik sejak tahun 2023 hingga tahun 2030," ungkap Senior Manager TJSL & Stakeholder Relationship PT INKA (Persero), Bambang Ramadhiarto, kepada Kontan.co.id, Jumat (24/6). 

Bambang menuturkan, pada tahun ini PT INKA menyiapkan dana investasi senilai Rp 400 miliar untuk mengembangkan bus listrik. Dana tersebut di antaranya akan digunakan untuk memproduksi prototype bus listrik berbagai ukuran serta investasi komponen utama bus listrik.

Baca Juga: Yang Dinanti-nanti, LRT Jabodebek Bakal Resmi Beroperasi Desember 2022

Dia melanjutkan, di tahun ini PT INKA juga tengah men-desain dan memproduksi bus listrik medium ukuran 8 meter untuk kebutuhan G20 Bali pada November 2022 mendatang. 

"INKA juga sedang menyiapkan bus listrik single ukuran 12 meter untuk pasar di kota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya, Medan dan Makasar," sambung dia. 

PT INKA sendiri memiliki kapasitas produksi sejumlah 150 unit bus listrik. Dari sisi target penjualan, pihaknya memiliki target untuk dapat menjual sekitar 100 bus listrik dari berbagai ukuran di sepanjang tahun ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Terpopuler
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

×