kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,11   -0,53   -0.06%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Keamanan vaksin Covid-19 Sinovac untuk lansia 60 tahun ke atas masih belum pasti


Kamis, 10 Desember 2020 / 10:14 WIB
Keamanan vaksin Covid-19 Sinovac untuk lansia 60 tahun ke atas masih belum pasti
ILUSTRASI. Bio Farma belum memastikan vaksin Sinovac aman disuntikkan kepada orang lanjut usia di atas 60 tahun. REUTERS/Tingshu Wang

Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga saat ini, PT Bio Farma belum dapat memastikan apakah vaksin jadi untuk Covid-19 asal China, Sinovac, aman disuntikkan kepada orang lanjut usia di atas 60 tahun. 

Seperti yang diberitakan sebelumnya, vaksin Covid-19 tersebut ditargetkan akan diberikan kepada 16,5 juta warga pada kuartal I-2021. Sementara vaksin yang tiba di Indonesia baru sebanyak 1,2 juta dosis vaksin. 

"Untuk di Indonesia vaksin mulai 18 tahun. Tapi di beberapa tempat lain, di Brasil itu ada di atas usia 60 tahun. Nanti kita serahkan ke Kemenkes dan BPOM. Kalau memang vaksin ini aman, kemungkinan bisa diberikan kepada usia di luar desk," kata Direktur Utama PT Bio Farma Honesti Basyir dalam konferensi pers virtual Marketeers, Rabu (9/12/2020). 

Kendati demikian, Basyir menegaskan, pemberian vaksin Covid-19 tetap akan mengacu ke rencana pemerintah dengan rentang usia 18-59 tahun. "Tapi, prioritas utama pemerintah sekarang untuk usia 18 sampai dengan 59 tahun," ucap dia. 

Baca Juga: Sukses perkuat reputasi Bio Farma, Honesti Basyir raih Markeeter of the Year 2020

Seperti diketahui, Inggris pada Selasa (8/12/2020) mulai melakukan vaksinasi dengan menggunakan vaksin Covid-19 yang dikembangkan di Jerman dari BioNTech- Pfizer. Vaksin tersebut telah mendapat izin dari otoritas Inggris untuk penggunaan kasus darurat. 

Warga lanjut usia di atas 80 tahun, pekerja dan staf perawatan kesehatan, serta warga kelompok risiko tinggi mendapat prioritas utama untuk mendapatkan vaksin. Penerima pertama vaksin Pfizer di Inggris pertama justru seorang lanjut usia bernama Margaret Keenan, yang minggu depan akan genap berusia 91 tahun. 

Baca Juga: Terkait mekanisme vaksin Covid-19 mandiri, begini persiapan pemerintah

Dia menerima vaksin itu di University Hospital Coventry pagi hari waktu setempat. Dia merasa sangat terhormat menjadi orang pertama yang divaksinasi Covid-19.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bio Farma Belum Pastikan Vaksin Sinovac Aman bagi Lansia di Atas 60 Tahun"
Penulis : Ade Miranti Karunia
Editor : Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Selanjutnya: Bos Bio Farma: Indofarma dapat komitmen 30 juta dosis vaksin Covid-19 dari Novavax

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Terpopuler
Kontan Academy
EVolution Seminar Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet

×