kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45900,65   -5,64   -0.62%
  • EMAS1.318.000 0,61%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Indeks keyakinan konsumen (IKK) bulan Februari naik ke level 85,8


Senin, 08 Maret 2021 / 18:00 WIB
Indeks keyakinan konsumen (IKK) bulan Februari naik ke level 85,8

Reporter: Bidara Pink | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Keyakinan konsumen pada bulan Februari 2021 nampak meningkat. Berdasarkan survei konsumen Bank Indonesia (BI), Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) bulan Februari 2021 ada di level 85,8, lebih tinggi dari capaian di Januari 2021 yang ada di level 84,9. 

“Perbaikan ditopang oleh membaiknya persepsi konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini, meski ekspektasi konsumen terhadap kondisi ekonomi ke depan relatif turun tipis tetapi stabil,” ujar Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono dalam laporannya, Senin (8/3). 

Terperinci, perbaikan persepsi konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini tercermin dari Indeks Kondisi Ekonomi (IKE) saat ini Februari 2021 yang sebesar 65,1 atau membaik dari 63,0 pada bulan sebelumnya. 

Namun, Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) bulan Februari 2021 tercatat 106,5, turun tipis dari capaian pada bulan Januari 2021 yang sebesar 106,7. 

Baca Juga: Bank Sumut proyeksikan kredit modal kerja bisa mencapai Rp 6,7 triliun pada 2021

Pada Februari 2021, IKK mengalami kenaikan pada kelompok responden dengan tigkat pengeluaran Rp 1 juta hingga Rp 3 juta per bulan. Dari sisi usia, kenaikan IKK terjadi pada kelompok usia 20 tahun hingga 30 tahun dan 41 tahun hingga 60 tahun. 

Ditinjau secara spasial, keyakinan konsumen pada Februari 2021 terpantau meningkat di 7 kota yang menjadi cakupan pelaksanaan survei, dengan kenaikan tertinggi terjadi di kota Surabaya sebesar 19,9 poin, Manado 17,2 poin, dan Makassar naik 11,7 poin. 

Selanjutnya: Genjot pembiayaan rumah, Bank Syariah Indonesia tawarkan margin spesial mulai 3,3%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

×