kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Hingga April 2021 penyaluran LPG 3 kg sudah sebanyak 2,41 juta MT


Senin, 24 Mei 2021 / 21:00 WIB
Hingga April 2021 penyaluran LPG 3 kg sudah sebanyak 2,41 juta MT

Reporter: Filemon Agung | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Penyaluran Liquified Petroleum Gas (LPG) subsidi atau LPG 3 kilogram (kg) hingga April 2021 mencapai 32,21% atau sekitar 2,41 juta metrik ton (MT) dari target sebesar 7,5 juta MT.

Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM Tutuka Ariadji menjelaskan, dari besaran volume yang ada, realisasi pembayaran hingga Maret 2021 mencapai Rp 15,04 triliun.

"(Pagu subsidi) untuk 2021 kurang lebih Rp 36,56 triliun," ujar Tutuka dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi VII DPR RI, Senin (24/5).

Dia menambahkan, penyaluran per kabupaten/kota akan dibatasi maksimum sebanyak 4,25%. Selain itu, pemerintah memperkirakan penyaluran LPG 3 kg untuk tahun ini mencapai 7,47 juta MT atau 99,65% dari total kuota nasional.

Baca Juga: Pertamina pastikan pasokan BBM dan LPG aman di jawa Timur pasca gempa

Nantinya sisa kuota sebesar 26.397 MT ditargetkan untuk menjamin distribusi LPG 3kg saat force major atau saat terjadi kelangkaan.

Selain untuk penyaluran umum, volume LPG 3 kg tahun ini juga direncanakan sebesar 7.812 MT untuk dikonversi bagi nelayan dan petani. Sementara sebesar 30.456 MT dikonversikan untuk rumah tangga dan usaha mikro di Indonesia Timur.

Selanjutnya: Menteri ESDM: Dalam satu dekade, biaya investasi PLTS turun 80%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

×