kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Hingga akhir tahun 2021, BP-AKR akan bangun 4 SPBU mini


Rabu, 18 Agustus 2021 / 05:45 WIB
Hingga akhir tahun 2021, BP-AKR akan bangun 4 SPBU mini

Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Aneka Petroindo Raya (APR), perusahaan patungan British Petroleum (BP) dan PT AKR Corporindo akan merealisasikan pengembangan SPBU mini di Indonesia pada tahun ini. Pihaknya memproyeksikan, sampai dengan akhir tahun ini, BP-AKR akan membangun 4 microsite di beberapa wilayah. 

Syahran Sidik Wahab, Brand and Comms Manager PT Aneka Petroindo Raya (APR) mengatakan, perkembangan microsite terkini adalah sedang dalam tahap konstruksi untuk salah satu microsite yang ada di Jawa Timur. Rencananya akan dibuka pada September mendatang. 

"Jadi setidaknya sampai dengan akhir tahun, akan ada sekitar 4 microsite yang kami bangun dan operasikan di tahun 2021," jelasnya kepada Kontan.co.id, Senin (16/8). 

Syahran menjelaskan, bisnis microsite atau SPBU Mini adalah salah satu program kemitraan yang ditawarkan BP-AKR yang bertujuan untuk membangun SPBU BP di wilayah Jabodetabek dan Surabaya. 

Baca Juga: Segmen otomotif menopang pendapatan Bintraco Dharma (CARS) di semester I 2021

Dalam waktu dekat, Syahran mengatakan, pihaknya fokus menggarap sejumlah wilayah yakni di daerah Jawa Timur, Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Banten. 

"Tapi tidak menutup kemungkinan kami juga melihat lokasi-lokasi di luar yang sudah disebutkan tadi. Tentu kami menimbang hasil survei dan analisa mengenai apa yang kebutuhan serta karakter masyarakat di daerah tersebut," ujarnya. 

Melansir catatan Kontan.co.id sebelumnya, selain mulai masuk ke bisnis microsite, BP-AKR makin fokus menambah SPBU BP di sejumlah wilayah. Pihaknya menargetkan dapat mencapai target total 35 SPBU BP di akhir tahun melalui program kemitraan yaitu Dealer Owned Dealer Operated (DODO) dan Company Owned Company Operated (COCO). 

Lewat ekspansi SPBU BP yang makin serius di Tanah Air, sepanjang tahun lalu, Aneka Petroindo Raya telah mendistribusikan 26 juta liter bensin untuk konsumen.

Selanjutnya: TBS Energi Utama (TOBA) akan kembangkan proyek PLTS terapung di Batam

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

×