kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

BPS prediksi pembentukan modal tetap bruto (PMTB) membaik, ini alasannya


Jumat, 21 Mei 2021 / 05:10 WIB
BPS prediksi pembentukan modal tetap bruto (PMTB) membaik, ini alasannya

Reporter: Bidara Pink | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Kondisi pembentukan modal tetap bruto (PMTB) atau investasi Indonesia diproyeksi bisa lebih baik di kuartal II-2021 dan bahkan hingga akhir tahun ini. 

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto mengatakan, optimisme ini terlihat dari impor bahan baku maupun impor barang modal yang meningkat pada bulan April 2021, bila dibandingkan dengan April 2020 lalu. 

Suhariyanto menjabarkan, impor bahan baku pada April 2021 sebesar US$ 12,47 miliar atau naik 33,24% yoy. Sementara impor barang modal tercatat US$ 2,19 miliar atau naik 11,55% yoy. 

“Seiring dengan penurunan kasus Covid-19 dan kepatuhan masyarakat, kami berharap geliat industri nanti lebih bagus lagi dan memberi efek ke PMTB,” jelas Suhariyanto. 

Baca Juga: BPS catat jelang Lebaran, impor barang konsumsi naik 12,89%

Ke depan, Suhariyanto berharap, geliat industri di tanah air akan semakin meningkat dan ini akan membawa komponen PMTB untuk semakin berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi di kuartal II-2021 maupun hingga akhir tahun ini. 

Namun, ia tetap mengingatkan bahwa pemulihan antar sektor maupun antar subsektor akan tidak sama. Untuk itu, agar pemulihan ekonomi semakin cepat dan merata, pemerintah perlu untuk terus melakukan pemetaan akan sektor, subsektor, maupun regional, yang memang perlu untuk digenjot. 

Selanjutnya: BPS: Neraca dagang April 2021 surplus US$ 2,19 miliar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

×