kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

BI: Indeks Ekspektasi Harga (IEH) Juni 2022 yang tercatat 135,6


Jumat, 13 Mei 2022 / 12:30 WIB
BI: Indeks Ekspektasi Harga (IEH) Juni 2022 yang tercatat 135,6

Reporter: Bidara Pink | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) memperkirakan tekanan peningkatan harga (inflasi) pada  pada Juni 2022 menurun.

Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono mengatakan, ini terlihat dari Indeks Ekspektasi Harga (IEH) Juni 2022 yang tercatat 135,6 atau menurun dibandingkan 141,3 pada bulan sebelumnya.

“Ini sejalan dengan perkiraan kembali normalnya harga pasca Hari Besar Keagamaan Negara (HBKN) Idul Fitri,” tulis Erwin dalam laporannya, Kamis (12/9).

Sejalan dengan hal ini, Erwin melihat masyarakat meyakini penjualan eceran pada Juni 2022 juga menurun. Ini terlihat dari Indeks Ekspektasi Penjualan (IEP) Juni 2022 yang sebesar 154,1 atau lebih rendah dari 157,8 pada bulan sebelumnya.

Penurunan penjualan pada Juni 2022 juga diperkirakan karena normalisasi aktivitas masyarakat pasca Idul Fitri sehingga menurunkan permintaan masyarakat.

Baca Juga: Konsumsi Rumah Tangga Berpeluang Tumbuh 5% di Kuartal II-2022, Ini Pendorongnya

Lebih lanjut, masyarakat pun memperkirakan tingkat inflasi pada 6 bulan ke depan atau pada September 2022 menurun. Ini terlihat dari IEH September 2022 yang sebesar 129,8 atau lebih rendah dari 132,4 pada bulan sebelumnya.

Penurunan pada September 2022 ini sejalan dengan pasokan yang berlebih serta proses distribusi yang lancar.

Pun dengan penjualan eceran pada September 2022 diperkirakan menurun, yang terindikasi dari IEP bulan laporan sebesar 153,0 atau lebih rendah dibandingkan 155,1 pada bulan sebelumnya.

“Penurunan penjualan pada September 2022 disebabkan oleh keadaan musim/cuaca yang kurang mendukung,” tandas Erwin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

×