Penulis: Tiyas Septiana
KONTAN.CO.ID - Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat tahap Seleksi Kompetensi Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil (SKD CPNS) sudah dimulai hari ini, Rabu 9 Oktober 2024.
Tahap ini akan berlangsung hingga tanggal 15 Oktober 2024. Oleh sebab itu, Anda perlu memperhatikan jadwal yang dirilis oleh instansi yang Anda daftar.
Baca Juga: SKD CPNS 2024: Materi tes, Jumlah Soal, dan Passing Grade SKD Tahun Ini
Badan Kepegawaian Negara atau BKN, membagikan beberapa hal yang wajib Anda perhatikan sebelum mengikuti SKD CPNS melalui Instagram resminya, yakni:
1. Biaya pelaksanaan SKD CPNS 2024 tidak dibebankan kepada peserta alias gratis
2. Prosedur ujian CAT, ambang batas atau passing grade, dan jenis soal SKD sudah tertuang dalam peraturan dan ketentuan dari pemerintah.
3. Tedapat tiga jenis titik lokasi (tilok) SKD yakni tilok Kantor BKN, Tilok Mandiri BKN, dan Tilok Mandiri Instansi. Lokasi tilok akan diumumkan oleh masing-masing instansi.
Jadwal terbaru seleksi CPNS 2024
- Pengumuman Seleksi: 19 Agustus s.d 10 September 2024
- Pendaftaran Seleksi: 20 Agustus s.d 10 September 2024
- Seleksi Administrasi: 20 Agustus s.d 17 September 2024
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 14 s.d 19 September 2024
- Konfirmasi Penggunaan Nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Tahun Anggaran 2023 oleh Peserta Seleksi: 18 s.d 28 September 2024
- Masa Sanggah: 20 s.d 22 September 2024
- Jawab Sanggah: 20 s.d 24 September 2024
- Pengumuman Pasca Masa Sanggah: 23 s.d 29 September 2024
- Penarikan data final SKD CPNS: 29 September s.d. 1 Oktober 2024
- Penjadwalan SKD CPNS: 2 s.d. 8 Oktober 2024
- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD CPNS: 9 s.d. 15 Oktober 2024
- Pelaksanaan SKD CPNS: 16 Oktober s.d. 14 November 2024
- Pengolahan Nilai SKD CPNS: 23 Oktober s.d. 16 November 2024
- Pengumuman Hasil SKD CPNS: 17 s.d. 19 November 2024
- Pelaksanaan SKB CPNS Non-CAT: 20 November s.d 17 Desember 2024
- Pemetaan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS dengan CAT: 20 s.d. 22 November 2024
- Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi: 23 s.d. 25 November 2024
- Penarikan data final SKB CPNS: 26 s.d. 28 November 2024
- Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 29 November s.d. 3 Desember 2024
- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 4 s.d. 8 Desember 2024
- Pelaksanaan SKB CPNS: 9 s.d. 20 Desember 2024
- Integrasi Nilai SKD dan SKB CPNS: 17 Desember 2024 s.d. 4 Januari 2025
- Pengumuman Hasil CPNS: 5 s.d 12 Januari 2025
- Masa Sanggah: 13 s.d. 15 Januari 2025
- Jawab Sanggah: 13 s.d. 19 Januari 2025
- Pengolahan Seleksi Hasil Sanggah: 15 s.d. 20 Januari 2025
- Pengumuman Pasca Sanggah: 16 s.d. 22 Januari 2025
- Pengisian DRH NIP CPNS: 23 Januari s.d. 21 Februari 2025
- Usul Penetapan NIP CPNS: 22 Februari s.d. 23 Maret 2025
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News